Blogger Jateng

Polisi Selidiki Viral Tarif Parkir Mobil Rp15 Ribu Di Kemang

Polisi Selidiki Viral Tarif Parkir Mobil Rp15 Ribu Di Kemang

Polisi menyelidiki keluhan warganet soal tarif parkir mobil sebesar Rp15 ribu di sebuah minimarket di daerah Kemang, Jakarta Selatan.

Diketahui, keluhan itu turut diunggah oleh akun Twitter @txtdrjkt. Dalam foto yang diunggah, warganet itu mengeluhkan soal biaya tarif yang mahal di sebuah minimarket di Kemang.

Masih dalam unggahan itu, warganet itu juga membandingkan soal tarif parkir sebesar Rp15 ribu dengan harga air mineral yang seharga Rp5.500.

Kapolsek Mampang Prapatan Kompol Supriyadi menyampaikan pihaknya telah memanggil dan meminta keterangan dari tukang parkir terkait keluhan warganet tersebut.

"Sudah kita klarifikasi kemarin, sudah kita bawa tukang parkirnya, sudah ditindaklanjuti oleh Polsek. Cuma salah paham saja," kata Supriadi saat dihubungi, Selasa (30/8).

Berdasarkan keterangan tukang parkir, pemilik mobil itu sebenarnya akan pergi ke sebuah tempat makan yang berlokasi di seberang minimarket.

Namun, tarif parkir di tempat makan itu dipatok sebesar Rp30 ribu. Diduga, karena merasa terlalu mahal, pemilik mobil akhirnya memarkirkan kendaraannya di minimarket tersebut.

Kemudian, saat pemilik mobil akan meninggalkan minimarket, tukang parkir pun meminta uang parkir sebesar Rp15 ribu. Uang itu juga disebut diberikan oleh pemilik mobil tanpa ada paksaan.

"Enggak ada unsur paksaan. Dia ngasih, cuman mempertanyakan aja kenapa Rp15 ribu. Anggota sudah kita turunkan ke lapangan tukang parkirnya kita klarifikasi," ucap Supriyadi.

Supriyadi menuturkan pihaknya juga masih mencari keberadaan si pemilik mobil untuk turut dimintai keterangan ihwal tarif parkir ini.

Lebih lanjut, kata Supriyadi, sampai saat ini pihaknya belum menemukan ada unsur paksaan maupun pungutan liar dalam peristiwa ini.

"Kita lidik apakah ada unsur pemerasan, punglinya. Tapi setelah kita tanya-tanya kita konfirmasi nggak ada," tuturnya.

Supriyadi juga menuturkan bahwa tukang parkir telah dipulangkan usai memberikan keterangan kepada penyidik terkait tarif parkir Rp15 ribu tersebut.

"Tidak kita tahan (tukang parkir), hanya nanti kita ketemu sama si pemilik akun itu akan kita panggil lagi yang bersangkutan untuk mengkonfirmasi seperti apa, apakah ada unsur paksaan," ujarnya.

Posting Komentar untuk "Polisi Selidiki Viral Tarif Parkir Mobil Rp15 Ribu Di Kemang"