Blogger Jateng

Spesifikasi dan Harga HP iPhone 13 Terbaru

Jakarta - Sebelum anda memutuskan untuk membeli produk smartphone baik itu dalam kondisi baru atau bekas, disarankan untuk terlebih dahulu mengetahui informasi spesifikasi iPhone 13 semua varian, mulai dari mini, biasa, iPhone 13 Pro, hingga iPhone 13 Pro Max. Untuk anda yang ingin tahu lebih dalam mengenai spesifikasi dan juga harga terupdate dari iPhone 13, lantangkan akan memberikan informasi tersebut. Yuk kita pantau bersama iPhone 13 dari artikel berikut.

iPhone 13

Mengenal iPhone 13

Apple adalah salah satu brand smartphone ternama yang mendapatkan perhatian besar dari konsumen, karena itu mereka tidak pernah lelah untuk terus berinovasi. Ini terlihat dari kehadiran iPhone 13 semua series di pasaran ponsel, termasuk di Indonesia saat ini.

Kemunculan produk iPhone series 13 ini banyak diminati oleh para pecinta smartphone rilisan Apple. Produk andalan satu ini diperkenalkan di Indonesia secara resmi melalui iBox pada 19 November 2021 lalu.

Keunggulan iPhone 13

Seperti produk sebelumnya, setiap series iPhone hadir dengan menawarkan sejumlah kelebihan, dan itu ditemukan juga pada iPhone 13. Ada beberapa keistimewaan yang membuat smartphone ini menjadi lebih unggul di mata banyak orang. Terlebih, mereka yang punya dana lebih tentu tidak sabar segera punya pengalaman menggunakan ponsel tersebut.

Berikut adalah berbagai kelebihan dari iPhone 13 yang mungkin belum bisa anda dapatkan dari series iPhone sebelumnya.

1. Desain dan Display Beragam

Salah satu keunggulan dari iPhone series terbaru ini adalah beberapa pilihan warna istimewa mulai dari biru, pink, hitam, putih, hingga merah. Tentunya hal ini membuat calon pembeli bisa mendapatkan pilihan warna sesuai keinginan mereka.

Dari pantauan desain, iPhone 13 memang tidak jauh berbeda dengan iPhone 12 yaitu dibenamkannya frame alumunium dan pinggiran yang tegas. Yang membedakan dari seri pendahulunya adalah kamera ponsel yang dibuat miring.

2. Kualitas Baterai Meningkat

Untuk anda yang merasa seri iPhone sebelumnya belum cukup memuaskan saat melakukan aktifitas melalui hp karena baterai belum terlalu mumpuni, maka anda harus mencoba pengalaman baru dengan iPhone 13. Ponsel iPhone seri ini lebih unggul di sisi baterai jika dibandingkan dengan iPhone 12 karena bisa mampu bertahan 2,5 jam lebih lama.

Peningkatan kapasitas baterai bisa terlihat dari spesifikasinya karena ponsel ini telah dilengkapi dengan baterai berdaya 3240 mAh. Selain itu, konsumen juga bisa menikmati fitur fast charging 20W yang tentu memberikan kenyamanan dalam menggunakan ponsel andalan Apple yang satu ini.

3. Performa

Performa pasti menjadi fokus dari iPhone 13 di semua varian. Menghadirkan prosesor A15 Bionic dan GPU 5-core, membuat anda tidak perlu ragu lagi dengan performa smartphone bersistem operasi iOS ini. Para penggunanya bisa menikmati ponsel yang sudah menggunakan sistem operasi iOS 15.

4. Kualitas Kamera Semakin Canggih dan Memukau

Bicara iPhone 13 memang tidak ada habisnya karena berbagai keunggulan yang bisa dirasakan saat menggunakannya. Di sektor kamera juga mendapatkan peningkatan dibanding seri iPhone sebelumnya. Kini ada dua buah kamera yang unik dengan tata letak diagonal atau miring.

Dua kamera tersebut terdiri dari kamera utama 12 MP (wide) dan kamera 12 MP (f/2.4, ultra wide). Kamera wide di smartphone ini telah mengusung teknologi Sensor-shift OIS yang sebelumnya dibenamkan di iPhone 12 Pro Max.

Dengan kamera pada iPhone 13, kini bisa mengambil video HDR dengan Dolby Vision hingga 60 fps. Pengguna juga bisa mengambil potret menggunakan mode malam yang didukung oleh pemindai LiDAR.

5. MagSafe untuk Pengisian Daya yang Lebih Mudah

Magsafe adalah produk magnet sirkulasi yang memiliki fungsi sebagai wireless charging pada smartphone. Dengan kata lain Magsafe adalah alat pengisian daya yang canggih. Selain lebih cepat, pengisian daya nirkabel juga lebih praktis karena bisa digenggam saat mengisi daya ponsel.

6. Ceramic Shield untuk Ketangguhan Layar

Layar ponsel juga mendapat perhatian karena termasuk komponen yang rentan dan sensitif. Untuk ketahanan layar, Apple memberikan inovasi yang dibuktikan dengan penggunaan ceramic shield. Layar tersebut sudah ada sejak perilisan iPhone 12.

Ceramic shield adalah lapisan kaca keramik yang dibuat oleh perusahaan pembuat Gorilla Glass yaitu Corning, yang bekerja sama dengan Apple. Proteksinya sendiri dibuat dari kristal nano-keramik yang lebih keras.

Pernyataan dari Apple adalah ceramic shield lebih ringan, tangguh, dan tidak bisa ditembus oleh aliran listrik. Itulah alasan proteksi layar menjadi lebih kuat dan anti goresan.

Dengan sejumlah kelebihan tersebut, wajar jika iPhone 13 dipatok dengan harga yang cukup mahal meski angka tersebut masih bisa dijangkau oleh beberapa kalangan.

Spesifikasi iPhone 13 dan Harganya

Sebagai seri iPhone terbaru, iPhone 13 menawarkan berbagai varian yang bisa menjadi pilihan terbaik untuk setiap individu. Jika kamu penasaran dengan spesifikasi iPhone 13, kamu bisa mengeceknya dari informasi di bawah ini.

  • Dimensi : 146,7 x 71,5 x 7,7 mm
  • Bobot : 174 gram
  • Layar : OLED 6,1 inci (2.532 x 1.170 piksel), 460 ppi
  • Prosesor : Apple A15 Bionic
  • Memori penyimpanan : 128/256/512 GB
  • SIM : dual SIM (nano SIM dan eSIM)
  • Kamera depan : 12 MP (f/2.2)
  • Kamera belakang : Kamera wide 12 MP (f/1.7) Kamera ultra-wide 12 MP (f/2.4), 120 derajat
  • Sistem operasi : iOS 15
  • Fitur lain: Face ID, NFC, Bluetooth 5.0, 5G, Wireless charging 15 Watt, perekaman video 4K (24, 30, 60 fps), audio facetime, IP 68
  • Warna : blue, pink, starlight, red, dan midnight

Harga iPhone 13 : Rp. 17.499.000

(Edy - lantangkan.com)

Posting Komentar untuk "Spesifikasi dan Harga HP iPhone 13 Terbaru"